Pages

Minggu, 23 Agustus 2020

Tidak Jauh



Oleh : Iwan Ridwan

Alhamdulillah, perjalanan hari ini untuk sinau dan bersilaturahim dengan Ketua PCM Banjit Ayahanda Samijo Al-Mursyid yang bertempat tinggal di kaki bukit Punggur. Berangkat dari rumah ba'da jum'at. Di tengah perjalanan saya berhenti sebentar, melihat tanjakan jalan yang cukup terjal dan di sisi kiri jalan terlihat jurang. Sementara, sejauh  mata memandang hanya hamparan perkebunan kopi serta bukit nan jauh disana yang terlihat indah.

Ketika melihat bukit itu, dalam hati berkata “apa mungkinkah saya sampai disana”. Menyebrangi sungai, jalan tanah dan berbatu terjal, sepanjang jalan setapak melewati perkebunan kopi dan karet dimana jika hujan licin dan berlumpurakan sangat sulit melalui jalan itu. Tidak bisa saya bayangkan gimana Ayahanda Samijo selama ini berjibaku dan tinggal di kawasan perkebunan dan semangat nya dalam  berdakwah di daerah perbukitan beliau jalani dengan adem ayem.

Hampir satu jam lebih perjalanan akhirnya saya sampai di rumah Ayahanda Samijo di dusun Pematang Rindu Kampung Menanga Siamang kecamatan Banjit. Kami ngobrol sharing bercerita perjalanan dakwah Muhammadiyah memang tidak semudah membalik tangan apalagi didaerah terpencil dan masyarakatnya masih awam dengan Muhammadiyah.

Tidak jauh kok bukit itu, nyaman dan indah. Itulah hikmah dari perjalanan hari ini. Gunung atau bukit itu ibarat puncak kesuksesan, dimana  ada proses panjang, rintangan, berliku, beresiko untuk sampai di puncak gunung. Nikmati perjalanan menuju bukit itu, nikmati prosesnya, nikmat itu ketika sampai puncaknya.

Pematang Rindu, 31 Juli 2020.

0 Comments:

Post a Comment